Maret 28, 2024

Berita Online Terkini

Informasi Seputar Berita Terkini Terbaru

369 Pengungsi Banjir Jakarta Masih Terendam Banjir

5 min read
369 Pengungsi Banjir Jakarta

369 Pengungsi Banjir Jakarta

369 Pengungsi Banjir Jakarta, Banjir masih menggenang di sejumlah wilayah di DKI Jakarta. Akibat banjir ratusan warga Jakarta terpaksa mengungsi. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat hingga Senin (27/2/2023) malam, ada 369 warga pengungsi banjir Jakarta. “Total ada 369 orang yang mengungsi (karena banjir),” ujar Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji melalui pesan singkat, seperti ditulis bolehnews, Selasa (28/02). Adji melanjutkan wilayah yang warganya paling banyak mengungsi ada di Kelurahan Kedaung Kaliangke, Jakarta Barat. BPBD mencatat ada 173 warga Kedaung Kaliangke dari 82 kepala keluarga (KK) yang mengungsi di dua lokasi.

“Ada yang mengungsi ke rumah saudara. Ada juga yang ke tenda pengungsi di sekitar masjid atau musholah,” kata Adji. Sementara itu hingga Selasa (28/03) pagi tercatat masih ada 33 RT di Ibu Kota yang tergenang air. Jumlah ini telat menurun dibandingkan pada Senin (27/02) dimana ada 40 RT yang tergenang air. “BPBD mencatat lokasi genangan turun 0,108 % dari kemarin. Saat ini masih ada 1 ruas jalan tergenang yang ada di wilayah DKI Jakarta,” tulis BPBD DKI dalam laporannya.

Data Pengungsi Banjir Jakarta dan Titik Banjir

Adapun data wilayah terdampak yang masih tergenang adalah sebagai berikut: Jakarta Barat terdapat 11 RT yang terdiri dari:

Kel. Kembangan Utara

– Jumlah: 3 RT
– Ketinggian: 30 s.d 60 cm
– Penyebab: Curah hujan tinggi

Baca Juga  Daftar Kode Dial Telkomsel Murah Terbaru 2022

Kel. Tegal Alur

– Jumlah: 1 RT
– Ketinggian: 20 cm
– Penyebab: Curah hujan tinggi
– Jumlah: 2 RT
– Ketinggian: 50 cm
– Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Angke

Kel. Duri Kosambi

– Jumlah: 3 RT
– Ketinggian: 25 s.d 30 cm
– Penyebab: Curah hujan tinggi & Luapan Kali Angke

Kel. Kedoya Utara

– Jumlah: 2 RT
– Ketinggian: 40 s.d 45 cm
– Penyebab: Curah hujan tinggi & Luapan Kali Pesanggrahan

Titik Lokasi Banjir di Jakarta Hari Ini

369 Pengungsi Banjir Jakarta

Banjir dan genangan air melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta dan sekitar akibat hujan lebat. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat akibat hujan, 48 RT terendam banjir di Jakarta, pada Senin (27/2/2023). Kepala Pelaksana BPBD Provinsi DKI Jakarta Isnawa Adji berujar, data tersebut merupakan jumlah rekapan hingga pukul 09.00 WIB “BPBD mencatat saat ini satu ruas jalan tergenang dan 48 RT terendam banjir di Jakarta. Jumlah ini 0,158 persen dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” ujar Isnawa melalui keterangan pers yang ditulis bolehnews, Senin (27/02) pagi.

Wilayah yang tergenang banjir sebagian besar berada di Jakarta Barat dan Jakarta Timur. Jakarta Timur juga menjadi wilayah yang paling banyak terendam banjir yakni sebanyak 28 RT. “Banjir paling parah dengan ketinggian air 1,3 meter terjadi di Kelurahan Cawang, Jakarta Timur Saat ini Kali Ciliwung Cawang Ketinggian air banjir bervariasi, mulai dari 15 sentimeter sampai 1,3 meter,” jelas Isnawa. Isnawa menjelaskan banjir dan genangan air terjadi sebagian besar disebabkan meluapnya sejumlah Kali.

“Kali yang meluap ada Kali Krukut dan Kali Angke, Kali Ciliwung dan Kali Sunter. ,” jelasnya Selain itu, Isnawa menambahkan BPBD DKI berkoordinasi dengan Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama. “Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat,”tegas Isnawa..

Baca Juga  Cara Burning File ke CD Dengan Mudah

Titik Lokasi Terendam Banjir di DKI Jakarta

Jakarta Barat

– 18 RT Kembangan Utara dimana 1 RT terendam banjir setinggi 60 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi.
– Tegal Alur ada 4 RT terendam banjir setinggi 20-40 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi.
– Rawa Buaya ada 9 RT terendam banjir setinggi 40-60 cm. Penyebab Curah hujan tinggi dan luapan Kali Krukut.
– Kedaung Kaliangke ada 4 RT terendam banjir setinggi 30-40 cm. Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Angke.

Jakarta Timur:

– 28 RT Cililitan: 1 RT terendam banjir setinggi 50-60 cm. Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung.
– Cawang: 13 RT terendam banjir setinggi 30 cm-1,3 meter. Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung.
Bidara Cina:
– 5 RT terendam banjir setinggi 40 cm-1,2 meter. Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung.
– Kampung Melayu: 6 RT terendam banjir setinggi 60 cm-1,25 meter. Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung.
– Cipinang Muara: 3 RT terendam banjir setinggi 30-50 cm. Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Sunter.

Enam Ruas Jalan yang Masih Tergenang:

– Jl. Hang Lekir No IV, Kelurahan Gunung, Kec. Kebayoran baru, Jakarta Selatan.
– Jl. Raya Lenteng Agung, Kelurahan Tanjung barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan.
– Jl. Kemang Utara IX, Kelurahan Duren Tiga, Kec. Pancoran, Jakarta Selatan.
– Jl. Jambore Raya, Kelurahan Cibubur, Kec. Ciracas, Jakarta Timur.
– Jl. Sungai Begog, Kelurahan Semper Timur, Kec. Cilincing, Jakarta Utara.

Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek). Prakiraan Cuaca Jabodetabek (27/2/2023) diperkirakan hujan sejak Pagi. Melansir dari laman bmkg.go.id, cuaca, hujan ringan pagi hari diperkirakan turun di Jakarta Utara dan Pulau Seribu. Memasuki siang hari, Jakarta Selatan dan Timur berpotensi hujan sedang. Pada malam hari ringan diprediksi melanda hampir semua wilayah di DKI Jakarta dan Pulau Seribu.

Baca Juga  Cara Mengganti LCD HP Anti Ribet Dan Tipsnya

“Terkait kelembapan udara berkisar antara 75 hingga 100 persen, dan suhu antara 24 hingga 30 derajat celcius, cukup adem untuk beraktivitas,” tulis keterangan pers BMKG speerti ditulis bolehnews, Senin (27/02) BMKG mengimbau warga yang beraktifitas dan berpergian dengan motor harap membawa jas hujan. Sedangkan masyarakat yang naik angkutan umum untuk membawa payung. Sementara yang naik mobil hindari beberap lokasi rawan banjir.

Update Ketinggian Pintu Air

Update Ketinggian muka air (TMA) seluruh pintu air (PA) di Bogor, Depok dan Jakarta hari Senin (27/2/2023) pukul 06.00 WIB. Di kutip dari twitter Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta, ketinggian muka air di Jabodetabek sebagian besar berstatus waspada (siaga 3). Pintu air yang berstatus Waspada ada di Angke Hulu, Manggarai, Sunter Hulu dan PA Marina Sedangkan di pintu air Pasar Ikan dalam kondisi Siaga. “Waspada ada banyak genangan banjir. Akibat hujan dengan curah tinggi dari Minggu malam hingga Senin dini hari,” jelas Twitter Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta.

Berikut update ketinggian Air di Pintu Air pada Senin (27/02).

– Pintu air Angke Hulu ketinggian air 250 cm
– dor air Manggarai ketinggian air 760 cm
– Pintu air Sunter Hulu ketinggian air 175 cm
– Pintu air PA Marina ketinggian air 197/199 cm.

Nah itulah kumpulan berita untuk hari ini dan jika sobat berit masih ingin lebih tau tentang berita-berita terupdet danterbaru bisah kok kunjungi bolehnews oke sobat berita di rumah. sekian wancana dari saya.